Friday, January 29, 2021

Cara atasi NVIDIA Installer Cannot Continue 100% Work semua Windows

FIX NVIDIA Installer Cannot Continue

Jika kita berbicara terkait vendor pembuat Graphic Card terbaik sekarang ini, maka tidak berlebihan jika kita menyebut NVIDIA yang paling terbaik, selain mengusung beragam teknologi terbaru, faktanya VGA NVIDIA merupakan sebuah Graphic Card yang paling populer di dunia.

Selain itu hal hebat yang ada pada NVIDIA adalah mereka selalu merilis Driver terbaru yang memang di buat untuk berdaptasi dengan beberapa Games baru, serta untuk menunjang peningkatan performa dalam pengolahan Graphic.

Sekarang ini anda bisa dengan mudah memasang Driver VGA NVIDIA tersebut, anda hanya perlu mengunjungi situs resmi NVIDIA untuk mendownload Driver yang sesuai dengan seri VGA anda.

Tetapi, sayangnya ada beberapa masalah yang muncul ketika ingin melakukan Install Driver NVIDIA tersebut, ingat! bukan Drivernya yang bermasalah tetapi pada kasus ini saya kira OS Windows saya yang bermasalah.

Berawal dari setelah saya melakukan Install ulang OS, setelah saya Intsall beragam Driver Vital, pada langkah terakhir, ketika saya ingin menginstall Driver VGA NVIDIA GTX 1050 untuk Laptop Asus ROG GL533VD saya, betapa terkejutnya saya menemui masalah ini :

FIX NVIDIA Installer Cannot Continue

Ya! masalah ini menjadi sangat besar, karena saya tidak bisa bermain game, mengedit gambar dan video dengan cepat, jika Driver NVIDIA tidak bisa terpasang.

Setelah saya pikir dan cermati, ternyata masalah ini muncul, karena saya menginstall Driver menggunakan jasa Driver Packs yang bisa jadi sudah expired atau Driver yang ada di dalamnya sudah ketinggalan versi.

Sehingga Installer NVIDIA tidak bisa membaca System yang di pakai oleh Laptop bersangkutan, untuk kecurigaan saya yang lain, mungkin muncul akibat Driver IntelHD 630 yang saya Install sebelumnya.


# Cara Fix NVIDIA Installer Cannot Continue


Setelah mencari tahu, ternyata cara memperbaiki masalah ini cukup mudah, silahkan ikuti langkah ini, jika anda menemui masalah serupa :

1. Pastikan Driver NVIDIA sudah anda Extract, misalnya ke C: dengan isi Folder seperti ini :

FIX NVIDIA Installer Cannot Continue

2. Selanjutnya silahkan buka Device Manager, pada Control Panel >> Hardware and Sound.

FIX NVIDIA Installer Cannot Continue

3. Jika sudah terbuka, silahkan masuk ke bagian Display Adapter seperti ini :

FIX NVIDIA Installer Cannot Continue

4. Klik Kanan >> Properties pada bagian Intel(R) HD Graphic XX.

FIX NVIDIA Installer Cannot Continue

5. Selanjutnya masuk ke bagian Tab Detail.

FIX NVIDIA Installer Cannot Continue

6. Silahkan pilih ke menu Compatible Ids, lalu copy value paling atas seperti ini :

FIX NVIDIA Installer Cannot Continue

7. Langkah selanjutnya, silahkan masuk ke Driver NVIDIA yang sudah anda Extract sebelumnya.
8. Silahkan cari file nvaci.inf pada folder Display.Driver.
9. Untuk lebih mudahnya silahkan gunakan Notepad++ ketika ingin mengedit nvaci.inf.
10. Selanjutnya cari String ini [NVIDIA_Devices.NTamd64... dan Paste Value yang telah anda Copy dari Device Manager tadi seperti ini :

FIX NVIDIA Installer Cannot Continue

11. Selanjutnya silahkan Scrool kebawah dan cari lagi [NVIDIA_Devices.NTamd64... dan Paste pada String bagian atas sama seperti sebelumnya, seperti ini :

FIX NVIDIA Installer Cannot Continue

12. Silahkan lakukan Copy Paste kesemua String di bawah [NVIDIA_Devices.NTamd64... , harusnya di dalam nvaci.inf ada 2-3 String seperti ini.
13. Jika sudah silahkan Save.
14. Terakhir silahkan ulangi melakukan Install Driver NVIDIA yang gagal sebelumnya.
15. Harusnya tidak ada Error lagi.

FIX NVIDIA Installer Cannot Continue

16. Jika demikian, berarti anda sudah berhasil.
17. Done.

Dengan demikian, harusnya cara ini sudah bisa mengatasi masalah yang anda hadapi, saya sudah mencobanya sendiri dan 100% Work.

Jika pada tahap Installingnya nanti juga muncul pesan Failed itu artinya Driver NVIDIA yang anda coba Install tidak Compatible dengan spesifikasi Laptop anda, cara mengatasinya sangat-sangat mudah sekali.

Anda hanya perlu mendownload Driver VGA di situs resmi vendor Laptop anda, misalnya Asus atau Acer, dengan demikian, maka Driver tersebut memang sudah di pastikan Compatible untuk Spesifikasi Laptop anda.

Maka kesimpulannya adalah saya sangat menyarankan jika anda selesai melakukan Install Ulang OS, jangan gunakan Driver Pack, karena bisa jadi akan muncul kasus seperti yang saya alami ini.

Jika memang memungkinkan silahkan Download Driver satu-persatu secara manual di halaman Support resmi merek dan seri Laptop anda, memang memakan waktu dan tenaga, tetapi hasilnya di pastikan akan memuaskan, semoga bermanfaat.

Tags :

Published by : Javem Tupelo

Rada belagu sih, tapi ngangenin!