Saturday, July 11, 2020

Cara mudah mematikan fitur OneDrive di Windows 10

Cara disable OneDrive

Nampaknya sekarang semuanya sudah serba mudah di era digitalisasi yang kian maju saat ini, karena menyimpan sebuah data pun tidak perlu lagi bersuah payah membeli sebuah Flash Disk atau sebuah CD Kosong, cukup dengan dengan menyimpannya secara Cloud maka data anda 100% akan terjamin keamanannya.

Cara ini memang sangat efisien untuk di gunakan, sekarang ini sistem Cloude Storage sudah banyak beredar di luar sana, sebut saja ada Google Drive, Dropbox, Mega dan lain sebagainya, nyatanya Microsoft pun tidak mau ketinggalan.

Secara default di Windows 10 anda akan mendapati sebuah fitur Cloud Storage yang di sebut dengan OneDrive, fitur ini sudah terintergrasi dengan Windows 10, sehingga anda tidak perlu menginstall aplikasinya lagi, karena sudah sepaket dengan OS ketika anda melakukan pemasangan OS Windows sebelumnya.

Fitur OneDrive ini bisa di gunakan sebagai tempat penyimpanan Real Time, melakukan Back Up dengan mudah, dengan syarat koneksi Internet harus aktif dan akun Login Microsoft sudah juga anda Loginkan sebelumnya di Windows 10.

Sayangnya ternyata fitur satu ini banyak tidak di sukai pengguna Windows 10, karena memakan konsumsi RAM dan CPU yang berujung pada menurunnya performa dari Windows 10.

Yang menyebalkan selanjutnya adalah aplikasi OneDrive ini akan aktif secara default ketika Windows sudah Booting dengan sempurna, kalau istilahnya itu kerap di sebut Auto Start, sehingga anda akan mendapati delay hingga semenit baru bisa menggunakan Windows dengan Normal.

Maka dengan demikian banyak pengguna Windows 10 yang mematikan dan melakukan Disable terhadap fitur satu ini, lalu bagaimana cara mematikannya? saya punya caranya, berikut adalah cara yang bisa anda terapkan :

1. Masuk ke Tray Menu, Klik Kanan pada Icon OneDrive.
2. Selanjutnya masuk Menu Settings.

Cara disable OneDrive

3. Lalu ke Tab Settings, lihat pada bagian General silahkan hilangkan semua Conteng pada opsi ini :

Cara disable OneDrive

4. Selanjutnya tekan Ok.

Sampai pada tahap ini aplikasi OneDrive tidak akan aktif secara Auto Start lagi. Namun, settingan ini akan kembali ke settingan awal jika Windows telah melakukan Update, maka solusinya adalah, matikan saja sampai ke akarnya, berikut caranya :

1. Buka aplikasi RUN atau tekan "Windows + R".
2. Ketikan gpedit.msc pada kotak yang disediakan.

Cara disable OneDrive

3. Lalu silahkan masuk ke sini Computer Configuration >> Administrative Templates >> Windows Components.
4. Selanjutnya cari Folder yang bertulisakan OneDrive.


5. Lalu Klik 2 kali pada file Prevent the usage of OneDrive for file storage.

Cara disable OneDrive

6. Terahir, ubah menjadi Enable dan Apply.

Cara disable OneDrive

7. Lakukan Reboot.

Sampai sini aplikasi OneDrive sudah di Non-aktifkan sepenuhnya, jika sudah saat anda membutuhkan jasa dari aplikasi satu ini, anda bisa mengaktfikannya lagi dengan memilih opsi Disable pada cara diatas.

Dengan menerapkan cara diatas, kini saat Windows telah masuk ke Desktop dengan sempurna, maka kini Windows 10 anda sudah bisa responsif lagi, karena tidak perlu melakukan Login secara otomatis lagi ke OneDrive dan aplikasi dari OneDrive sendiri juga sudah di disable dari fitur Auto Start, semoga bermanfaat.

Tags :

Published by : Javem Tupelo

Rada belagu sih, tapi ngangenin!