Tuesday, June 9, 2020

Cara memperbaiki Google Analytics Blogger yang tidak menghitung statistik dengan benar

Cara memperbaiki Google Analytics Blogger yang error

Seorang Blogger pasti memerlukan sebuah Tool yang dapat melacak jumlah Traffic harian yang memang akan sangat berguna untuk mengetahui perkembangan Blog yang sedang mereka jalankan, salah satu Tool terbaik dari semua Tool adalah memang hanya Google Analytics.

Terkhusus untuk Platform Blogger, memang sudah di sediakan Tool Counter atau Tool Tracking pada halaman Dashboard Google, hanya saja kerap penghitungan Statistic yang di tampilkan itu meleset dan kebanyakannya salah hitung.

Maka dari itu solusi untuk mengetahui jumlah kunjungan dan Hit yang benar memang hanya bisa di lakukan dengan Google Analytics saja.

Tetapi, masalah baru muncul untuk para pengguna Platform Blogger, dimana pada saat ini jumlah perhitungan yang ada di Google Analytics tidak menjadi benar, dalam artian hitungan Real Time visitor Organic tidak di sertakan,

Maka dengan asumsi diatas, berarti ada sebuah kesalahan dalam pemasangan Kode Tracking di dalam Blog, padahal pada menu Settings Blogger sudah di pasangkan Kode Trackingnya.

Setelah mencari informasi secara lebih dalam, ternyata saya mendapatkan satu buah fakta menarik, yaitu jika anda pengguna Platform Blogger, maka ada satu buah Script JS lagi yang perlu di masukan ke dalam Template Blog yang anda gunakan.


Bagaimana cara mengetahui Code Tracking JS tersebut? berikut adalah cara kerjannya :


1. Silahkan buka dulu Google Analytics.
2. Selanjutnya masuk ke Admin Panel.

Cara memperbaiki Google Analytics Blogger yang error

3. Selanjutnya pilih Opsi Tracking Info dan selanjutnya pilih Opsi Tracking Code.

Cara memperbaiki Google Analytics Blogger yang error

4. Disini anda akan melihat 2 Buah Code Tracking Google Analytics yang bisa di gunakan di Platform Blogger.
5. Silahkan sorot Code ini.

Cara memperbaiki Google Analytics Blogger yang error

6. Copy ke Blogger pada Dashboard >> Settings >> Other.

Cara memperbaiki Google Analytics Blogger yang error

7. Selanjutnya silahkan Sorot lagi Code Tracking JS pada Google Analytics.

Cara memperbaiki Google Analytics Blogger yang error

8. Lalu Silahkan Copy Paste ke Template tepat di bawah Code <head>.

Cara memperbaiki Google Analytics Blogger yang error

9. Simpan Template.
10. Harusnya sekarang Google Analytics sudah berkerja dengan semestinya lagi, anda bisa melihat pada Live Count, jika muncul angka secara Real Time, berarti cara diatas sudah berhasil.

Cara memperbaiki Google Analytics Blogger yang error

11. Done!

Dengan demikian, sekarang ini Tool Google Analytics sudah bisa berkerja dengan semestinya lagi pada Blog yang anda kelola.

Umumnya cara diatas harus di lakukan pada Blog baru yang masih sedikit memiliki jumlah Traffic, sedangkan pada Blog lama saya, nampaknya Google Analytics bisa berkerja dengan baik, tanpa perlu saya sertakan Code Tracking JS ke dalam Template Blog tersebut.

Faktor Template mungkin saja juga mempengaruhi, tetapi cara diatas saya pastikan akan berhasil dengan baik.

Namun, jika Blog anda masih baru dan baru kali ini saja di daftarkan pada Google Analytics, maka anda perlu paling tidak 24 Jam lebih agar Google Analytics bisa berkerja dengan baik untuk menghitung jumlah Hit kunjungan Visitor Blog anda.

Tags :

Published by : Javem Tupelo

Rada belagu sih, tapi ngangenin!